KAB.TASIKMALAYA - Dalam rangka menciptakan situasi Kamtibmas yang aman, nyaman dan kondusif Polsek Taraju melalui Ps.Kanit SPKT Bripka Julianto melaksanakan himbauan dan silaturahmi kepada Komunitas Ojeg Pangkalan Pasar Taraju Desa Taraju, terkait penting nya menjaga keamanan serta mencegah tindak pidana curanmor yang bisa terjadi kapan saja, pada hari Selasa 11 April 2023
Kapolsek Taraju AKP Agus Irianto melalui Bripka Julianto menuturkan akan selalu memberi himbauan kepada Komunitas Ojeg Pangkalan Pasar Taraju,Komunitas Ojeg Taraju agar selalu menjaga keamanan di lingkungan, untuk menciptakan situasi aman, nyaman dan kondusif karena keamanan wilayah itu bukan semata menjadi tanggungjawab pihak Kepolisian akan tetapi menjadi tanggungjawab bersama karena pihak Kepolisian tidak akan bisa berjalan sendiri tanpa adanya dukungan dari semua lapisan masyarakat."
Dan di tempat yang sama Abdul Manap 58 tahun anggota komunitas ojeg pangkalan pasar Taraju mengapresiasi apa yang telah dilakukan oleh pihak Kepolisian dalam hal ini Polsek Taraju yang senantiasa hadir dan memberi himbauan di tengah-tengah masyarakat untuk menciptakan rasa aman dan nyaman bagi Komunitas ojeg dan warga masyarakat.(REDI MULYADI)***
0 Komentar