Kab.Tasik,NUANSA POST
SDN 3 Cikareo Kec.Manonjaya yang dipimpin Nur Jamil,SPd, pada hari Rabu 22 Juni 2022 telah menggelar acara pelepasan siswa kelas 6 yang digelar secara secara sederhana. Acara paturay tineung ini dihadiri Ketua Komite Sekolah KH Maman Sudirman, Ketua PGRI Kec,Manonjaya Ajab, Ketua K3S Aep,SPd, pengawas, , dewan guru dan orangtua siswa serta 37 siswa yang lulus
Dalam sambutanya Nur Jamil,SPd mengatakan, tahun ini 2022, SDN 3 Cikareo mengaku bersyukur karena kembali dapat melaksanakan pelepasan dan perpisahan siswa kelas VI dalam suasana meriah berbeda dengan tahun-tahun yang lalu semasa Covid-19. “Alhamdulillah, kita bisa melaksanakan kegiatan paturay tineung kelas 6 seperti sebelum Covid 19,”ujarnya
Kepala SDN 3 Cikareo pun berharap setelah para siswa kembali ke rumah orang tuanya masing-masing, pihak orang tua harus menjaga dan lebih memperhatikan pendidikan putra-putrinya. " Anak-anak harus melanjutkan sekolah kejenjang yang lebih tinggi"ungkapnya , seraya menyebutkan jumlah peserta didik seluruhnya 160 siswa dengan staf pengajar 5 orang PNS, 3 orang sukswan dan 2 orang P3K.(ADE CECEP)***
0 Komentar